Unit Usaha UMM

1. Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang


    Rumah sakit Universitas Muhammadiyah Malang memeberikan layanan kesehatan bagi masyarakat luas pada tanggal 17 Agustus 2013 bertepatan dengan hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-68. Rumah Sakit ini merupakan sarana penunjang pendidikan dan merupakan salah satu profit center dari Universitas Muhammadiyah Malang. Rumah Sakit UMM diresmikan oleh presiden ke-5 Republik Indonesia oleh Ibu Hj. Megawati Soekarno Putri pada tanggal 17JUni 2014 dibangun diatas lahan dengan lokasi rumah sakit tidak jauh dari kampus 3 Universitas Muhammadiyah Malang, yaitu tepatnya disebelah timur Terminal Landungsari.
    Berdiri diatas tanah seluas 9 hektare dan memiliki bangunan utama setinggi 6 lantai dan beberapa bangunan gedung penunjang setinggi 5 lantai. Bentuk bangunan yang megah dan tertata rapi dengan ciri khas arsitektur Tiongkok , menjadikan Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang ini mudah dikenali oleh segala lapisan masyarakat dimalang. Bagi mahasiswa UMM yang ingin berobat disini dianjurkan membawa KTM agar mendapat potongan.
    Keberadaan Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang merupakan bagian dari layanan kesehatan berusaha untuk memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh pasien. Mengusung motto "pelayananku, pengabdianku" mendorong Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang agar terus dan terus belajar meningkatkan layanan yang memuaskan. Walaupun konsep bangunan yang sederhana, namun alat kedokteran yang dipakai cukuplah baik. Selain menjadi tempat sarana kesehatan masyarakat, juga RS ini dijadikan mahasiswa kedokteran UMM untuk mengadakan praktek dan pelatihan juga, agar mahasiswa kedokteran mendapatkan pengalaman secara langsung.

Sumber : http://hospital.umm.ac.id/

2. Hotel UMM INN

    Seperti yang kita ketahui Universitas Muhammdiyah Malang termasuk sala satu Universitas yang bagus dan termasuk kelas Universitas Internasional, maka dari itu UMM sendiri Menyediakan sebagian aset baik itu tempat, fasilitas, yang ramah lingkungan untuk masyarakat seperti foto diatas.
UMM Inn adalah hotel pendidikan pertama di Malang. Hotel ini berada 3 mil dari pusat kota Malang dan dekat dengan Kota Batu.
    Hotel ini juga merupakan tempat sempurna untuk pertemuan, konferensi, dan seminar sekaligus menyediakan pelayanan yang mudah yang bagi kebutuhan berbagai tema pesta yang sesuai dengan kebutuhan. Bertempat di Jl. Raya Sengkaling No.1 dan tidak jauh dari kawasan kampus 3 Universitas Muhammadiyah Malang. Tujuan Dibuatnya UMM Inn ini adalah untuk memudahkan wisatawan atau pengunjung luar kota yang datang yang ingin berwisata di Kota Malang
    UMM Inn sendiri menyediakan tempat yang Eksklusif gak jauh berbeda dengan hotel-hotel berbintang 5. Salah satunya kamar yang bagus, kamar mandi yang bersih, shower, bathup, dan pemanas air, coffe shop, restaurant, tampat meeting dan lain-lain. Pengunjung akan bisa menikmati perpaduan nuansa elegan yang bercitarasa modern, nyaman, dan bernuansa klasik dari 40 ruang tamu dan suite yang unik. Kami menjamin Anda akan menemukan perbedaan yang membuat kami menjadi pilihan favorit di antara hotel-hotel di Batu dan Malang. 

Sumber : http://www.umm.ac.id/id/pages/hotel-umm-inn.html

3. UMM Bookstore


    Buku adalah hal yang sangat penting bagi setiap manusia, karna buku adalah Jendela Dunia, kita bisa melihat isi dunia hanya dengan membaca buku. UMM Bookstore salah satunya, toko buku milik Universitas Muhammadiyah Malang yang menjual berbagai macam buku. Bertepat di Jl. Raya Tlogomas nomor 246 Malang dan tidak jauh dari kampus 3 Universitas Muhammadiyah Malang dan bersebelahan Dengan Hotel UMM Inn.
    Dibookstore ini mejual berbagai macam buku mislanya : Novel, majalah, Komik, buku ilmu pengetahuan, buku sejarah, buku anak-anak dan masih banyak lagi. Bookstore ini didirikan oleh Universitas Muhammadiyah Malang sendiri. Bookstore UMM diresmikan pada tanggal 21 Agustus 2005 sebagai salah satu unit usaha bisnis Universitas Muhammadiyah Malang. Saat ini Bookstore UMM memiliki 3 divisi, yaitu divisi buku, divisi stationery dan divisi komputer.
    Jadi buat mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang yang ingin cari buku gak perlu repot jauh-jauh ke mall, karna UMM sendiri sudah memfalitasi UMM Bookstore ini, dan tempatnya gak jauh dari kampus 3, serta harga yang terjangkau sehingga banyak orang yang berbondong-bondong kalau ingin belanja buku ke UMM Bookstore. Disini juga menjual berbagai jenis macam buku, termasuk buku-buku terbitan UMM press. Selain itu, Bookstore UMM juga menjual berbagai perlengkapan alat tulis sekolah dan kantor.

Sumber : http://www.umm.ac.id/id/pages/bookstore.html

4. Sengkaling Kuliner



    Taman  Rekreasi Sengkaling dan Kuliner Sengkaling buka setiap hari mulai dari pagi jam 06.00 wib sampai pukul 17.00 wib sore. Tujuan dibuatnya Taman Sengkaling ini bertujuan untuk menambah daftar list para wisatawan yang hendak berwisata dikota Malang. Taman Sengkaling juga termasuk tempat yang asri, lingkungan yang ramah dan bersih, sehingga kita dapat berteduh dipohon-pohon yang berada disitu sewaktu cuaca panas.
    Selain itu, Taman tersebut juga menyediakan kawasan kulner yang terjangkau harganya. Bukan hanya kuliner tetapi ada jga tempat bermain untuk anak-anak dan dijamin aman. Taman Rekreasi Sengkaling terletak di  Jl. Raya Mulyoagung No. 188, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang, atau berjarak sekitar10 km dari pusat Kota Malang. Lokasinya sangat strategis karena tepat berada di tepi jalan raya yang menghubungkan antara Kota Malang dengan Kota Batu, sehingga sangat mudah dicapai oleh kendaraan pribadi maupun angkutan umum.
    Taman Rekreasi Sengkaling pertama kali didirikan oleh seorang warga Belanda bernama Mr. Coolman pada tahun 1950 dan sempat dikelola oleh Mochtar warga dari Padang. Ketika dikelola Mochtar, Sengkaling selalu tutup pada hari Jumat. Sejak tahun 1975 sampai sekarang, pengelolaan Taman Rekreasi Sengkaling ini diambil alih oleh PT. Bentoel Group dan dikelola oleh PT. Taman Bentoel. PT. Taman Bentoel, merupakan salah satu anak perusahaan Bentoel Group yang bergerak di bidang jasa pariwisata dalam bentuk taman rekreasi.

Sumber : http://rizkiindah.student.umm.ac.id/deskripsi-tenatang-tr-sengakaling-dan-sekul-sengkaling-kuliner/

Komentar